Food vlogger terkenal, Codeblu atau William Anderson, tengah ramai jadi sorotan pengguna media sosial. Dirinya diduga melakukan pemerasan te...
Food vlogger terkenal, Codeblu atau William Anderson, tengah ramai jadi sorotan pengguna media sosial. Dirinya diduga melakukan pemerasan terhadap salah satu toko kue kenamaan.
Hal ini bermula dari unggahan kontroversial saat ia menuding toko roti Clairmont Patisserie memberikan kue kedaluwarsa kepada panti asuhan sebagai bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR). Tuduhan Codeblu didukung dengan visual yang ia tampilkan dalam video tersebut. Scroll lebih lanjut.
Pihak toko kue tersebut juga telah memberikan klarifikasi atas tudingan itu. Namun sayangnya, tidak cukup meredam kontroversi. Disebut-sebut Codeblu diduga memeras Clairmont, meminta sejumlah uang untuk menghapus video kontroversial tersebut. Berbagai laporan menyebutkan angka yang berbeda-beda, mulai dari Rp300 juta hingga Rp350 juta.
Setelah ramai tentang kasus tersebut salah satu pengusaha UMKM sempat mengungkap tentang sosok Codeblu. Salah satu pengusaha itu sempat menghubungi Codeblu untuk memberikan review usaha kue miliknya. Dia sendiri meminta Codeblu bisa memberikan review jujur terhadap jualannya.
Saat menghubungi Codeblu, pihak Codeblu langsung memberikan tarif untuk mereview sebuah produk.
“Kak minta alamat dong. Cobain kue basah saya reviewnya jujur ya kak,” demikian bunyi pesan tersebut untuk Codeblu seperti dikutip dari akun Instagram Hushwatchid
“Boleh mau honest review story atau reels?,” tanya Codeblu.
Dalam balasan Codeblu itu, dirinya langsung memberikan rate card review. Untuk rate card review Codeblu yang diunggah di media sosial bernilai mulai dari US$1.500 hingga US$5 ribu. Sementara untuk offline activity seperti media attendances mulai dari US$2 ribu dolar hingga US$10 ribu dolar. Sedangkan untuk jasa konsultasi Codeblu sendiri tergantung dengan diskusi di antara kedua belah pihak.
“Feed berarti 2.000 usd,” balas sang pemilik usaha.
“Feeds video Instagram 2.000,” balas pihak Codeblu sambil mengkalkusasikan ke rupiah menjadi Rp32.760.000.
Dalam unggahan itu juga Codeblu memberi korting alias diskon menjadi Rp 30 juta.
“Saya discount deh jadi 30,” balas dia lebih lanjut. (viva.co.id)